Ujian

01 Juni 2022
gambar

Saat hidup di dunia, manusia pasti pernah mendapatkan ujian. Ujian diberikan Allah bukan semata-mata untuk menyulitkan manusia, namun untuk mengetahui orang yang membenarkan (shiddiq) dan dustan(kadzab).

Apakah manusia mengira bahwa mereka akan dibiarkan hanya dengan mengatakan, "Kami telah beriman" dan mereka tidak diuji?
Dan sungguh, Kami telah menguji orang-orang sebelum mereka, maka Allah pasti mengetahui orang-orang yang benar dan pasti mengetahui orang-orang yang dusta.
(QS.Al-Ankabut[29]:2-3)

Ujian adalah bentuk cinta dari Allah kepada hamba atau kaumNya. Pada saat tersebut sikap seorang mu'min adalah ridha terhadap ujian tersebut agar Allah pun ridha.

"Sesungguhnya besarnya pahala tergantung dengan besarnya ujian. Sesungguhnya, apabila Allâh mencintai suatu kaum, maka Dia akan mengujinya. Siapa yang ridha dengan ujian itu, maka ia akan mendapat keridhaan-Nya. Siapa yang membencinya maka ia akan mendapatkan kemurkaan-Nya"
(HR. at-Tirmidzi no. 2396 dan Ibnu Mâjah no. 4031)

Ujian juga merupakan pengingat bahwa segala sesuatu adalah milik Allah dan suatu saat akan kembali padaNya.

(yaitu) orang-orang yang apabila ditimpa musibah, mereka berkata "Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un" (sesungguhnya kami milik Allah dan kepada-Nyalah kami kembali).
(QS.Al-Baqarah[2]:156)

Apapun ujian yang kita hadapi, semoga dapat kita manfaatkan agar kita makin dekat dengan Allah SWT, Allah ridha terhadap segala amal kita.

Semoga ujian yang sedang menimpa keluar Bapak Gubernur Ridwan Kamil segera mendapatkan titik terang dan hasil terbaik, aamiin yra 🤲.

#BumiInsanMadani #Yabima #Foundation #Madani #Zakat #Infaq #Shadaqoh #Ujian