Shaum (puasa) adalah menahan diri. Secara ritual seseorang yang berpuasa harus menahan diri agar tidak makan dan minum selama berpuasa.
Namun puasa tidak hanya sebatas itu saja.
Seseorang yang berpuasa juga harus menahan diri dari hawa nafsu dan kemungkaran. Itu adalah inti dari puasa.
Maka bulan Ramadhan ini merupakan momen yang pas untuk berlomba-lomba melakukan amalan terbaik dan meningkatkan ketaatan kepada Allah.
Karena ketika diri sudah melaksanakan ketaatan secara totalitas dan menjauhi kemungkaran barulah bisa memperoleh derajat taqwa dari Allah.
Begitulah makna dari puasa. Semoga dengan mengetahui makna puasa, kita bisa lebih semangat untuk menjalankan ibadah tersebut, khususnya puasa Ramadhan yang akan kita jalani sebulan kedepan.
Mari lakukan ibadah puasa Ramadhan ini dengan penuh keberkahan dan amalan.
[Marhaban ya Ramadhan]
'Marhaban ya Ramadhan' berarti 'Selamat Datang Ramadhan'. Namun ada makna khusus dari kata marhaban ini.
Marhaban diambil dari kata rahb yang berarti 'luas atau lapang', sehingga marhaban memberikan gambaran bahwa tamu yang datang disambut dan diterima dengan dada yang lapang, penuh kegembiraan, serta dipersiapkan baginya tempat yang luas untuk melakukan apa saja yang diinginkannya.
Hanya tinggal 1 hari kita akan menemui bulan yang mulia, penuh keberkahan, yaitu Ramadhan.
"Marhaban ya Ramadhan"
"Kami menyambutmu dengan penuh kegembiraan. Telah kami persiapkan tempat yang luas untukmu agar engkau bebas melakukan apa saja. Dengan begitu kami dapat menjadi taqwa."
----------------
Follow @bumiinsanmadani
Mewujudkan Umat Islam Indonesia Madani
https://linktr.ee/bumiinsanmadani
bumiinsanmadani.org
085314086240
#Ramadhan #BumiInsanMadani #Yabima
#Foundation #Yayasan #Sosial #Sejahtera #Shadaqah #Infaq #Zakat #Donasi
Bulan Ramadhan adalah bulan yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim. Bulan suci Ramadhan adalah bulan dimana kemuliaan dan keberkahan sangat melimpah pada bulan ini. Selain itu ada 7 keutamaan bulan Ramadhan yang perlu kita ketahui.
Pada bulan Ramadhan ada banyak amalan yang bisa dilakukan oleh muslim untuk mendapatkan pahala yang berlimpah. Ibadah puasa dilakukan pada Ramadhan, puasa diwajibkan kepada seluruh umat Islam yang sudah baligh dan memenuhi syarat.
Bulan Ramadhan ditutup dengan hari kemenangan Idul fitri. Berikut adalah 7 keutamaan bulan Ramadhan:
1. Bulan Diturunkannya Al-Quran
2. Bulan Dikabulkannya Doa
3. Bulan Penuh Ampunan
4. Bulan Penuh Keberkahan
5. Dibukanya Pintu Surga dan Ditutupnya Pintu Neraka.
6. Setan dibelenggu
7. Malam Seribu Bulan
Itulah 7 keutamaan bulan Ramadhan yang pastinya dinantikan semua umat Muslim. Maka dari itu perbanyak ibadah dan amalan di bulan Ramadhan agar Allah SWT selalu memberikan berkah dan perlindungan untuk kita semua.
----------------
Follow @bumiinsanmadani
Mewujudkan Umat Islam Indonesia Madani
https://linktr.ee/bumiinsanmadani
bumiinsanmadani.org
085314086240
#Ramadhan #BumiInsanMadani #Yabima
#Foundation #Yayasan #Sosial #Sejahtera #Shadaqah #Infaq #Zakat #Donasi