Innā lillāhi wa innā ilaihi rāji’ūn..
Pada awal tahun 2021 ini, dua kejadian buruk menimpa tanah air kita secara langsung. Bencana terjadi di tanggal 9 Januari 2021, diantaranya:
01. Sriwijaya Air SJ182 Jatuh
Seperti yang diberitakan, pesawat Sriwijaya Air SJ182 dinyatakan hilang kontak pada Sabtu (9/1/2021) pukul 14.40 WIB.
Pesawat Sriwijaya Air SJ182 rute Jakarta-Pontianak jatuh di perairan Kepulauan Seribu. Pencarian masih dilakukan dengan melibatkan sejumlah unsur. Pesawat membawa 62 orang, terdiri dari 50 penumpang dan 12 kru pesawat.
02. Tanah Longsor di Sumedang
Pada Sabtu (9/1/2021) siang, terjadi hujan deras yang berlangsung sampai dengan sore hari. Akibatnya terjadi bencana longsor di daerah Bojong Kondang Kec. Cimanggung, Kab. Sumedang, Jawa Bara sekitar pukul 15.30. Bencana longsor ini memakan 11 orang meninggal dunia dan 18 orang lainyya mengalami luka-luka.
Pada saat melakukan evakuasi, sekitar ba'da isya terjadi longsor susulan yang mengakibatkan Komandan Rayon Militer (Danramil) Cimanggung serta Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPDB Sumedang turut menjadi korban.
Kami Yayasan Bumi Insan Madani turut berduka cita atas dua bencana yang melanda di negeri ini. Semoga segenap keluarga dan warga yang mendapat musibah diberikan ketabahan dan pertolongan Allah SWT aamiin..
Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:
وَلَنَبْلُوَنَّكُمْ بِشَىْءٍ مِّنَ الْخَوْفِ وَالْجُوعِ وَنَقْصٍ مِّنَ الْأَمْوٰلِ وَالْأَنْفُسِ وَالثَّمَرٰتِ ۗ وَبَشِّرِ الصّٰبِرِينَ
wa lanabluwannakum bisyai`im minal-khoufi wal-juu'i wa naqshim minal-amwaali wal-angfusi was-samaroot, wa basysyirish-shoobiriin
"Dan Kami pasti akan menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang sabar.” (QS. Al-Baqarah: 155)
Dari setiap cobaan dan ujian yang Allah SWT turunkan itu tidak semata-mata teguran saja, tapi kita dapat memperoleh hikmah dan pelajaran yang terselip didalamnya. Salah satu dari hikmahnya ialah mengangkat derajat dan juga menghapus dosa.
عن عائِشَةَ قالتْ قالَ رسولُ الله ﷺ لا يُصِيبُ المُؤمِنَ شَوْكَةٌ فَمَا فَوْقَهَا إلاّ رَفَعَهُ الله بِهَا دَرَجَةً وَحَطّ عَنْهُ بها خَطِيئَةً
Dari 'Aisyah, Ia berkata; Rasulullah SAW bersabda: "Tidaklah seorang mukmin terkena duri atau yang lebih menyakitkan darinya kecuali Allah mengangkatnya satu derajat dan menghapus darinya satu kesalahan." (HR. Tirmidzi)
Semoga kita dapat mengambil hikmah dibalik semua peristiwa yang terjadi didalam hidup baik suka maupun duka. Jangan lupa doakan agar korban dan keluarga yang tertimpa musibah dihapuskan dosanya, diberikan kesabaran dan kekuatan oleh Allah SWT aamiin..
Mari ringankan tangan ini untuk selalu membantu saudara kita yang mengalami musibah bersama Yabima. Penyaluran donasi dapat dilakukan dengan scan QRIS di bawah ini atau transfer ke rekening BNI Syariah atas nama Yayasan Bumi Insan Madani.
----------------
Follow @bumiinsanmadani
Mewujudkan Umat Islam Indonesia Madani
https://linktr.ee/bumiinsanmadani
bumiinsanmadani.org
085314086240
#WebinarYabima #BumiInsanMadani #Yabima
#Foundation #Yayasan #Sosial #Sejahtera #Shadaqah #Infaq #Donasi